Rasi bintang & Letaknya
Assalamu'alaikum Wr.Wb di postingan pertama saya, saya akan menshare ilmu saya sedikit tentang apa itu rasi bintang, dan letaka letaknya. Berhubungan ada 88 rasi bintang yang ada di langit saya akan menghimpunnya hanya menjadi 8 rasi bintang saja..
Rasi bintang
Suatu rasi bintang atau konstelasi adalah sekelompok bintang yang tampak berhubungan membentuk suatu konfigurasi khusus. Dalam ruang tiga dimensi, kebanyakan bintang yang kita amati tidak memiliki hubungan satu dengan lainnya, tetapi dapat terlihat seperti berkelompok pada bola langit malam. Manusia memiliki kemampuan yang sangat tinggi dalam mengenali pola dan sepanjang sejarah telah mengelompokkan bintang-bintang yang tampak berdekatan menjadi rasi-rasi bintang. Susunan rasi bintang yang tidak resmi, yaitu yang dikenal luas oleh masyarakat tapi tidak diakui oleh para ahli astronomi atau Himpunan Astronomi Internasional, juga disebut asterisma. Bintang-bintang pada rasi bintang atau asterisma jarang yang mempunyai hubungan astrofisika; mereka hanya kebetulan saja tampak berdekatan di langit yang tampak dari Bumi dan biasanya terpisah sangat jauh.Pengelompokan bintang-bintang menjadi rasi bintang sebenarnya cukup acak, dan kebudayaan yang berbeda akan memiliki rasi bintang yang berbeda pula, sekalipun beberapa yang sangat mudah dikenali biasanya seringkali ditemukan, misalnya Orion atau Scorpius.
Himpunan Astronomi Internasional telah membagi langit menjadi 88 rasi bintang resmi dengan batas-batas yang jelas, sehingga setiap arah hanya dimiliki oleh satu rasi bintang saja. Pada belahan bumi (hemisfer) utara, kebanyakan rasi bintangnya didasarkan pada tradisi Yunani, yang diwariskan melalui Abad Pertengahan, dan mengandung simbol-simbol Zodiak.
1. Rasi pari/crux
Rasi bintang yang gampang di temukan dan yang bisa di lihat di langit adalah rasi bintang pari/crux Rasi bintang ini berbentuk pari/layang-layang/salib dan bisa kita lihat pada langit malam dengan arah agak ke selatan. Salah satu fungsi rasi bintang adalah sebagai petunjuk arah pada malam hari kalo tiba-tiba kita kehilangan arah. Pada setiap rasi bintang, ada satu bintang yang paling terang, dan biasanya dalam peta rasi bintang diberi simbol α (Seperti gambar)
2. Rasi orion
Rasi bintang kedua yang bisa di temukan sendiri di langit, tentunya setelah liat peta rasi bintang adalah rasi bintang orion/pemburu. Rasi bintang ini dapat dilihat di langit sebelah barat. Dinamai Orion, yang artinya adalah pemburu, rasi bintang ini didedikasikan bagi Orion, putera Neptune, seorang pemburu terbaik di dunia. Orion ini sangat mudah dikenali dengan adanya 3 bintang kembar yang berjajar membentuk sabuk Orion (Orion Belt). Satu lagi yang menarik bagi saya di rasi orion ini adalah adanya bintang Bellatrix dan Betelgeuse pada konstelasinya. Bellatrix adalah tokoh dalam Harry Potter, sedangkan Betelgeuse adalah salah satu judul film anak2 waktu dulu. Ternyata saya baru tahu kedua nama itu adalah nama bintang, termasuk Sirius, Remus, Regulus, dan lain-lain yang juga ada dalam dunia perfilman.
3. Rasi biduk
Rasi Bintang ketiga yang mungkin populer dan dapat dikenali, menjadi petunjuk arah utara adalah rasi bintang Biduk/Beruang besar yang menunjukkan arah utara. Bentuknya seperti gayung, dan terdiri dari 7 buah bintang, karena itu juga terkadang rasi bintang ini disebut sebagai konstelasi bintang tujuh. Rasi bintang ini terlihat sepanjang tahun di langit utara.
4. Rasi scorpio
Rasi bintang keempat yang bisa dikenali dan menjadi petunjuk arah adalah rasi bintang scorpio. Rasi bintang satu ini agak susah dicari, karena jumlah bintang yang membentuk konstelasinya cukup banyak. Rasi Scorpio ini menjadi petunjuk arah tenggara/timur langit. Dalam mitologi yunani kuno, Scorpio ini adalah utusan Apollo untuk membunuh sang Pemburu, Orion. Pada konstelasi ini juga terdapat bintang Antares, salah satu bintang paling terang yang pernah ditemukan.
5. Rasi Andromeda
Salah satu mitos terkenal yang menjelaskan tentang rasi ini adalah mitologi Yunani. Mitologi ini menjelaskan bahwa ibu Andromeda, Ratu Cassiopea mengatakan bahwa dia lebih cantik dari bidadari laut. Bidadari laut pun tidak terima dan komplain kepada God of Sea, Poseidon. Poseidon pun mengirim monster untuk menghancurkan negara Ratu Cassiopea. Untuk menyelamatkan negara mereka, ratu Cassiopea dan suaminya, Raja Cepheus, harus mengorbankan anaknya
Mengerti permintaan tersebut, Andromeda pun dirantai di sebuah karang yang terjal. Ketika monster tersebut (bernama Cetus) hampir menggigit Andromeda, Perseus menyelamatkannya. Itulah mitos orang Yunani tentang rasi bintang ini. Hal ini didasarkan pada letak Andromeda yang berdekatan dengan rasi Perseus, Cepheus, Cassiopeia, dan Catus.
Bintang yang paling terang dari rasi ini adalah Alpha and (Alpheratz atau Sirrah), sebuah bintang ganda yang mempunyai magnitudo 2,06
6. Rasi Antlia
Rasi Antlia adalah salah satu rasi bintang yang terletak di belahan langit selatan. Nama Antlia berasal dari bahasa Yunani yang jika diartikan dalam bahasa Indonesia kurang lebih adalah pompa, atau lebih tepatnya pompa udara.
Rasi ini ditemukan oleh astronom Perancis Abbé Nicolas Louis de Lacaille pada abad 18 . Rasi ini pada awalnya dinamakan Antlia pneumatica untuk menghargai penemuan pompa udara yang ditemukan oleh fisikawan Perancis, Denis Papin. Antlia tidak memiliki mitologi secara khusus karena Lacaille tidak menggunakan tradisi memberi nama berdasar mitologi, tetapi berdasar nama latin suatu alat.
Rasi bintang ini dikelilingi oleh berbagai rasi yang lain. Mulai dari utara, Antlia dikelilingi Hydra sang Monster laut, Pyxis yang merupakan sebuah kompas, Vela yang merupakan layar dan Centaurus.
Bintang yang paling terang di rasi ini adalah Alpha antliae, sebuah bintang oranye raksasa dengan magnitudo 4,25.
7. Rasi Apus
Apus (cendrawasih) adalah suatu rasi bintang redup di belahan selatan. Pertama kali ditemukan dalam Uranometria yang ditulis oleh Johann Bayer, tetapi mungkin sudah dipakai untuk navigasi sebelumnya. Nama lainnya untuk rasi ini adalah :
- Apis Indica / Avis Indica
- berasal dari bahasa latin/yunani
- artinya burung dari india
- Paradisaeus Ales
- berasal dari bahasa yunani
- artinya burung surga
- 異雀, E Cho, Yìquè
- berasal dari bahasa cina
- artinya Burung eksotik, burung kecil yang menakjubkan
Aquarius, atau pembawa air, adalah salah satu dari 88 rasi bintang di langit. Dalam Zodiak, individu yang memiliki bintang Aquarius, terlahir pada 20 Januari hingga 18 Februari, ketika matahari ada pada bintang Aquarius.Rasi ini dapat ditemukan di wilayah yang sering disebut Laut karena dia sekelompok dengan rasi bintang yang berhubungan dengan air seperti Cetus paus, Pisces ikan, dan Eridanus sungai.
Bintang utama
- Alpha Aquarii (Sadalmelik)
- Beta Aquarii (Sadalsuud)
- Gamma Aquarii (Sadachbia)
- Delta Aquarii (Scheat)
- Epsilon Aquarii (Albali)
- Zeta Aquarii (Sadaltager)
- Theta Aquarii (Ancha)
Sumber : http://astronesia.blogspot.co.il
Sumber : https://id.wikipedia.org
kak..izin buat copas ya,,buat ngisi blog
ReplyDeleteYg dibahas kurang..letak posisi betul..padahal setiap menitnya berubah posisi..yg ditanyakan mana yang menunjukan arah tepat utara timur selatan barat
ReplyDeletemantap 👍
ReplyDeleteberguna banget, tq min
ReplyDeleteKakak apa kakak pakai blogger versi gratis atau kakak paketin domain atau apalah itu? Bagaimana sih agar blog kita jadi terkenal kak?
ReplyDelete365SBOBET Situs Agen Resmi SBOBET , Agen Bola Terpercaya di Indonesia
ReplyDelete365SBOBET adalah Agen Sbobet Terpercaya Indonesia, Situs Agen Bola Resmi Online Casino Terbaik Official Partner kami adalah Barcelona dan Liverpool.
http://104.161.33.124
Buruan Daftarkan DIri anda di 365SBOBET & menangkan Ratusan Juta Rupiah Setiap Harinya!!!
Bonus Pendaftaran Member Baru 20% Maksimal s/d 1 Juta Rupiah
Bonus Next deposit 5%
Bonus Rollingan 0.5%
Bonus Cashback 5%
Dengan Minimal deposit untuk mendapatkan Bonus Hanya 50 ribu
Deposit hanya Rp. 25.000
Whatsapp : 0823.6134.6235